Foto: Hari Pohon Sedunia TPKBBL UIN Raden Intan Lampung

Bandar Lampung – Setiap tanggal 21 November diperingati sebagai Hari Pohon Sedunia yang dijadikan momentum untuk mengingatkan betapa pentingnya peran pohon pada bioma terestrial.

Dampak pemanasan global bagi bumi ini tidak dapat dibiarkan begitu saja, terlebih dengan semakin banyaknya hutan yang gundul akibat penebangan pohon secara liar. Padahal fungsi pohon sangat penting untuk menyerap gas karbondioksida ataupun gas beracun lainnya di udara. Selain itu keberadaan pohon mampu menghasilkan oksigen, yang sangat dibutuhkan bagi makhluk hidup di bumi.

Menurut Nur Aini Septi Susilawati, pohon berperan sangat penting bagi kehidupan makhluk hidup di bumi. Pohon juga berfungsi sebagai pondasi bumi dan juga sebagai paru-paru dunia serta berfungsi untuk menyerap air dan unsur hara yang terdapat dalam tanah.
“Kita sebagai generasi milenial harus menjaga kelestarian pohon di bumi dengan menjaga dan menanam kembali pohon. Fakta hari ini, penebangan liar dan pengalihan lahan dari hutan menjadi lahan perkebunan dan atau permukiman akan sangat berdampak bagi kehidupan,” jelas mahasiswa yang beberapa waktu lalu mengoordinir kegiatan Penanaman Seribu Bibit Pohon di Kampus Hijau UIN Raden Intan Lampung.

Dalam kesempatan lain, Lutfio Ridho Rizqia Putera menjelaskan bahwa bagaimanapun pohon memberi kontribusi besar dalam kehidupan manusia, kebanyakan generasi muda saat ini tidak memperdulikan pentingnya pohon dalam kehidupan. “Mari tanam dan rawat pohon dengan baik,” ajak Ketua Kelompok Studi Ekologi (KSE) UIN Raden Intan tersebut.

Hal tersebut senada dengan apa yang disampaikan Wakil Ketua KSE Bima Sapta Dinata, menurutnya saat ini majunya teknologi dan modernisasi manusia masih belum ramah terhadap alam. Polusi dari kendaraan yang saat ini mengotori udara masih belum mampu teratasi, mirisnya pohon-pohon hutan menjadi sasaran utama illlegal logging yang tidak bertanggung jawab. “Pola pikir dan kesadaran manusia modern tentang alam masih belum dikategorikan belum baik, oleh karenanya sebagai generasi milenial marilah kita jaga alam terutama pohon sebagai pemasok oksigen dunia,” terang Bima.

Foto: Duta Ecocampus bersepeda di bawah rimbunnya pepohonan UIN Raden Intan Lampung

Di tempat lain, Marzuki Alfian yang merupakan salah satu Duta Ecocampus UIN Raden Intan mengajak generasi milenial untuk bersama-sama secara sadar menjaga keberlangsungan bumi. “Di peringatan Hari Pohon Sedunia ini, saya mengajak teman-teman semuanya untuk menjaga dan melestarikan pohon di bumi yang kita cintai ini. Greening your life, greening your heart, and save our earth,” tutup Uki, sapaan akrabnya. (RS)