Telepon

(0721) 780 887

E-Mail

green@radenintan.ac.id

Website

green_uinradenintan.ac.id

Bandar Lampung – Dalam rangka dies emas UIN Raden Intan Lampung, Kelompok Studi Ekologi (KSE) mengadakan aksi membagikan botol minuman (tumbler) kepada puluhan mahasiswa di kampus hijau UIN Lampung pada hari ini (24/10). Selain berkaitan dengan HUT Ke-50 UIN Lampung yang jatuh pada 26 Oktober 2018 nanti, aksi ini juga bertujuan untuk mengubah gaya hidup sivitas akademika menjadi gaya hidup hijau.

“Aksi ini dilakukan oleh 22 mahasiswa yang tergabung dalam Kelompok Studi Ekologi, sebagai upaya mengurangi sampah dan limbah plastik. Aksi ini juga sebagai bagian dari upaya kampus menuju terwujudnya visi UIN Lampung menjadi kampus berwawasan lingkungan standar internasional,” demikian diungkapkan Lutfio Ridho selaku Ketua KSE ini.

Aksi mahasiswa yang tergabung dalam KSE ini cukup menarik perhatian sivitas akademika karena dilakukan pagi hari di gerbang depan dan belakang kampus. Sasaran utama aksi mereka umumnya para mahasiswa yang terlihat bersepeda dan berjalan kaki memasuki kampus. “Mereka (para pejalan kaki dan pesepeda, red) adalah pelopor antipolusi, sehingga kami memprioritaskan memberikan tumbler ini kepada para mahasiswa tersebut sebagai bentuk apresiasi,” cetus Lusi, salah satu mahasiswa yang melakukan aksi tadi. (RS)

Green Campus

Green Campus UIN Raden Intan Lampung

Artikel yang Disarankan

Tinggalkan Komentar